Ilustrasi.
JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Pendaftaran seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) dibuka mulai 11 April.
Berdasarkan pengalaman tahun lalu, pendaftaran pada waktu awal hanya sedikit.
Namun, pendaftaran menumpuk jelang penutupan.
Karena itu, calon peserta diimbau tidak melakukan pendaftaran pada menit-menit akhir.
"Mulai besok, silakan dilihat-lihat. Kalau sudah cocok, silakan daftar biar tidak numpul jelang penutupan," kata‎ Ketua Panitia Pusat SNMPTN dan SBMPTN Ravik Karsidi di Jakarta, Senin (10/4).
Dia menambahkan, Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2017 akan diumumkan pada 26 April 2017 pukul 18.00 WIB melalui website http://snmptn.ac.id.
Berikut jadwal SBMPTN 2017:
1. Pendaftaran online untuk PBT dan CBT dibuka mulai 11 April 2017 pukul 08.00 WIB sampai 5 Mei 2017 pukul 22.00 WIB. Khusus pendaftar CBT waktu pendaftar akan dibagi menjadi dua tahap yaitu tahap pertama mulai 11 April pukul 08.00 WIB sampai 25 April pukul 23.59 WIB atau tanggal sebelumnya sampai kuota tahap pertama habis dan tahap kedua mulai tanggal 26 April pukul 08.00 WIB sampai 5 Mei pukul 23.59 WIB
2. Ujian ertulis (PBT dan CBT) pada Selasa, 16 Mei 2017
3. Ujian keterampilan pada Rabu, 17 Mei 2017 dan/atau Kamis, 18 Mei 2017.
4. Pengumuman SBMPTN pada Selasa, 13 Juni 2017
*Pilihan PTN dan Program Studi*
1. Peserta bisa memilih program studi sebanyak-banyaknya tiga program studi dengan ketentuan :
a. Peserta ujian yang hanya memilih satu program studi dapat memilih program studi di PTN mana pun.
b. Peserta ujian yang memilih dua program studi atau lebih, salah satu pilihan program studi tersebut harus di PTN yang berada dalam satu wilayah pendaftaran dengan tempat peserta mengikuti ujian. Pilihan program studi yang lain bisa di PTN di luar wilayah pendaftaran tempat peserta mengikuti ujian
2. Urutan pemilihan program studi menyatakan prioritas pilihan.
Layanan informasi resmi dapat diakses melalui laman http://sbmptn.ac.id dan melalui http://halo.sbmptn.ac.id dan Call-Center 0804-1-456-456 serta media sosial Facebook :http://facebook.com/SekreSBMPTN dan Twitter : @SekreSBMPTN. (esy/jpnn)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com