Tes CPNS beberapa waktu lalu. Foto : Dok Jambi Update
JAMBIUPDATE.CO, MUARA TEBO – Pelaksanaan Tes Kompetensi Dasar (TKD) calon pengawai negeri sipil (CPNS) Tebo dengan system Computer Assisted Test (CAT) akhirnya selesai dilaksanakan pada Jumat (16/11) sore tadi. Dari 3.770 yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, hanya 3.634 peserta yang berpartisipasi, sedangkan 136 peserta lainnya tidak hadir saat pelaksanaan.
Sekretaris BKPSDM Tebo, Suwarto mengatakan, jumlah 136 orang tersebut data absensi hingga Sabtu hari terakhir yaitu (16/11) kemarin.
“Berdasarkan rekap absensi peserta ujian hingga hari terakhir kemarin, ada 136 orang yang tidak hadir mengikuti tes" ujar Suwarto, Jumat (16/11) kemarin.
Dari 3.634 peserta yang mengikuti Tes CAT TKD, hanya 80 peserta yang memenuhi nilai passing grade. Disinggung dengan minimnya jumlah peserta yang lolos passing grade dan apakah nanti jika dalam satu formasi tidak ada peserta yang lulus, apakah akan dilakukan tes ulang?. Suwarto mengatakan bahwa pihaknya tidak mengetahui hal itu. Sebab kata Suwarto, pihaknya hanya sebagai fasilitator penyelenggara tes, sedangkan keputusan itu merupakan kewenangan pusat.
“Kita tidak tau kalau soal itu, itu pusat yang menentukan. Kita lihat saja nanti seperti apa,†katanya.
Suwarto menambahkan bahwa setelah tes TKD, akan ada tes perbidang (SKB). Tes perbidang nanti akan diambil tiga peserta dengan nilai tertinggi per satu fomasinya. “Misal tiga formasi, maka yang berhak mengikuti SKB ada 9 orang, itulah nanti yang akan ikut ujian tahap selanjutnya,†jelas Suwarto.
Untuk diketahui, tes CPNS Tebo 2018, dari jumlah pelamar online sebanyak 6.146 dan yang meyerahkan berkas ke BKPSDM 5.818 pelamar, 2048 pelamar dinyatakan tidak lulus verifikasi berkas. Sedangkan yang dinyatakan lulus berkas sebanyak 3770. (bjg)
Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129
Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896
E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com