Ratusan Pedagang di Sungai Bahar Di Rapid Test Covid-19

Ratusan Pedagang di Sungai Bahar Di Rapid Test Covid-19

Posted on 2020-06-04 21:17:09 dibaca 5080 kali

JAMBIUPDATE.CO, SENGETI- Tim Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Muarojambi menunjukkan keseriusan mereka dalan upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Muarojambi, dimana Gugus tugas melakukan Rapid Test Covid-19 secara masal.

Kali ini ratusan pedagang yang berjualan di Pasar Unit 4 Kecamatan Sungai Bahar di Rapid Test oleh Gugus tugas secara langsung di masing-masing lapak pedagang.

"Iya ada sekitar 113 orang pedagang Pasar kalangan di Unit 4 yang kami Rapid, test kamiblakukan sejak Kamis (4/6) dini hari hingga selesai oleh tenaga kesehatan di Sungai Bahar,"ujar Kadis Kesehatan Kabupaten Muarojambi Yes Isman Skm M.Kes

Lebih lanjut, Yes mengatakan bahwa hasilnya belum diketahui secara mendetil karena nasih dilakukan rekapitulasi oleh tenaga kesehatan disana. "Mungkin besok pagi baru akan ada laporan hasilnya secara lengkap kami dapat, yang jelas kalau ada yang reaktif akan langsung kami tindaklanjuti sesuai prosedur Covid-19,"lanjut Yes.

Selain melakukan rapid Test, Tim juga memberikan masker kepada pedagang dan pembeli di pasar tersebut yang kedapatan tak menggunakan Masker di lokasi tersebut. "Pedagang dan Pembeli yang tak menggunakan Masker kami berikan masker gratis, dan teris kami sosialisasikan kebiasaan hidup dalam standar New Normal,"pungkasnya.(era)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com