Aksi Demo Berujung Kantor Bupati Pohuwato Dibakar, Bermula dari Tolak Aktivitas Tambang dan Tuntut Ganti Rugi

Posted on 2023-09-22 16:04:30 dibaca 7559 kali

JAMBIUPDATE.CO, POHUWATO- Peristiwa aksi demo massa hingga terjadinya pembakaran Kantor Bupati Pohuwato, Kamis (21/09/2023).

Bermula saat melakukan aksi di depan Kantor perusahaan tambang Pohuwato, PT Puncak Emas Tani Sejahtera (PT PETS).

Aksi demo ribuan masyarakat dari berbagai elemen yang didominasi penambang lokal awalnya berjalan dalam damai.

Dalam orasinya mereka menuntut agar pihak perusahaan mengembalikan lokasi warisan leluhur, yang memang sudah digarap mereka bertahun-tahun.

Warga meminta, agar pihak perusahaan menghentikan aktivitas penambangan. Pasalnya, aktivitas pertambangan PT PETS dinilai merusak lingkungan dan merugikan masyarakat.

Selain itu massa aksi juga meminta pihak perusahaan tambang untuk memberikan ganti rugi kepada masyarakat yang terdampak aktivitas tambang

Dan kepada pemerintah daerah untuk mengawasi aktivitas perusahaan tambang agar tidak merugikan masyarakat.

Tidak hanya diminta untuk menghentikan aktivitas penambangan. Mereka justru harus menyelesaikan sengketa dan ganti rugi lahan diduga sudah digarap oleh pihak perusahaan.

Lantaran tuntutan mereka tidak digubris pihak perusahaan, massa aksi akhirnya melakukan tindakan anarkis. Bahkan kepolisian mencoba mengamankan aksi tersebut malah menjadi sasaran amukan masa.

Setelah melakukan perusakan di kantor perusahaan, massa aksi kemudian bergerak ke kantor bupati Pohuwato. Mereka kemudian menuntut janji sang bupati untuk menyelesaikan persoalan tersebut.

Akan tetapi, saat berada di kantor bupati, mereka tidak ditemui oleh siapapun. Hingga akhirnya masa terpaksa kembali bertindak anarkis hingga membakar kantor bupati. (*)

Sumber: fajar.co.id
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com