Sebut Tak Ada Kendala, Pasangan Fikar-Asma Selesaikan Pemeriksaan Kesehatan

Posted on 2024-08-31 13:22:41 dibaca 2131 kali

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Bakal calon walikota dan wakil walikota Sungai Penuh pasangan Fikar Azami-Asma Ismail menyelesaikan tahapan tes kesehatan di Rumah Sakit Bhayangkara Jambi, Sabtu (31/8/2024). 

Pasangan Fikar Azami-Asma Ismail hadir dalam pemeriksaaan kesehatan pada pukul 08.15 Wib. Keduanya tampak kompak dalam menyelesaikan tahapan pencalonan tersebut.

Dalam keterangan persnya, Fikar Azami mengatakan bahwa semua proses tes kesehatan berjalan lancar. Tidak ada kendala yang dihadapi di semua tahapan pemeriksaan. "Alhamdulillah tidak ada kendala, semua berjalan lancar," ujarnya.

Ketua DPD II Golkar Sungai Penuh ini juga memberikan apresiasi atas pelayanan yang dilakukan Rumah Sakit Bhayangkara. "Tadi pelayannya bagus, kita juga diterima dengan baik," pungkasnya. (aiz)

Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com