TURUN LANGSUNG : Sy Fasha turun langsung membersihkan alat peraga kampanye miliknya. Hal ini dilakukan setelah penetapan pasangan calon dan pencabutan nomor urut.

FAS Turunkan Alat Peraga Kampanye

Posted on 2013-05-20 09:45:12 dibaca 3809 kali
Masa kampanye masing-masing peserta Pilwako Jambi akan dilakukan pada 12 hingga 25 Juni. Untuk itu, setiap calon wali kota – wakil wali kota yang telah ditetapkan wajib melakukan kegiatan kampanye sesuai dengan jadwal, dan tidak berkampanye di luar jadwal yang dilarang.

Karena itu, sesuai intruksi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Jambi, sebagai peserta Pilwako, Sy Fasha langsung menjalankan intruksi tersebut. Fasha langsung menurunkan atribut-atribut sosialisasi mereka di berbagai sudut Kota Jambi, Minggu (19/5) sekitar pukul 10.00.


Usai mengikuti kegiatan jalan santai akbar bersama Menteri BUMN Dahlan Iskan di kantor Gubernur, Sy Fasha dan tim sukses langsung menurunkan baleho dan umbul-umbul mereka.


Seperti di kawasan depan Unja Telanaipura, depan Asrama Haji, dan banyak lagi kawasan-kawasan lain. Semua baleho dan umbul di tiap sudut Kota Jambi semuanya akan dibersihkan.


“Niat kami ini ingin membantu penyelenggara Pilwako yakni KPU Kota Jambi. Makanya kami akan mengikuti semua aturan yang telah diatur dalam peraturan KPU. Seperti mencabut baleho dan atribut-atribut lain. Ini semua kami lakukan dengan kesadaran sendiri,” kata Fasha.


Menurutnya, langkah ini terus dilakukan hingga semua atribut itu bersih dan tidak nampak lagi menjelang masa kampanye dimulaui. “Kita ingin Pilwako ini tidak mau tercoreng. Makanya kita menunggu hingga waktu kampanye dimulai baru memasang lagi baleho-baleho kita. Pokoknya semuanya akan kita bersihkan,” kata Fasha.


Ia akan memerintahkan seluruh tim suksesnya untuk mentaati aturan yang sudah dibuat KPU. Ia ingin memberi contoh pada yang lain, untuk bertindak sebelum ada perintah.

“Ingat ya, kita nanti imbau tim sukses agar menurunkan semua atribut secepat mungkin. Jangan kita nodai Pilwako ini dengan hal-hal kecil,” kata Ketua AMPG Provinsi Jambi ini. (sumber: jambi ekspres)
Copyright 2019 Jambiupdate.co

Alamat: Jl. Kapten Pattimura No.35, km 08 RT. 34, Kenali Besar, Alam Barajo, Kota Jambi, Jambi 36129

Telpon: 0741.668844 - 0823 8988 9896

E-Mail: jambiupdatecom@gmail.com