Karyawati PT Angsana Jaya Indah memperkenalkan produk-produk motor Suzuki
Beli Suzuki Gratis Angsuran Tiga Bulan
Bagi konsumen yang membeli secara kredit sepeda motor Suzuki sepanjang September 2013 ini, akan mendapatkan gratis angsuran selama tiga bulan. Selain itu, konsumen juga diberikan kupon undian yang berhadiah elektronik berupa TV, Kulkas dan lain-lain.
Andry, Kepala Cabang PT Angsana Jaya Indah (JIM) mengatakan, promo gratis tiga bulan ini berlaku jika konsumen melakukan pembelian secara kredit melalui pembiayaan. Promo berlaku hingga akhir September untuk pembelian sepeda motor Suzuki semua tipe.
“Untuk sementara promo hanya berlaku jika konsumen mengambil kredit lewat lembaga pembiayaan yang telah bekerjasama dengan Suzuki,” ujar Andry, Selasa ( 3/9).
Ia mengatakan, promo gratis angsuran tiga bulan ini adalah program lama, dan dalam waktu dekat ini pihaknya akan meluncurkan program baru. “Saat ini program baru sedang disiapkan,” katanya.
Menurut Andry, permintaan sepeda motor Suzuki selama bulan Agustus 2013 lalu meningkat 30 persen dibandingkan dengan hari-hari biasa, dan ia menyakini permintaan terus meningkat dengan adanya program-program baru yang diberikan kepada konsumen.
Suzuki Angsana Jaya Indah saat ini sedang melaksakana pameran di Jamtos. Selama pameran Suzuki banyak memberikan promo-promo menarik seperti setiap pembelian produk Suzuki akan diberikan kupon undian yang berhadiah alat-alat elektronik, seperti TV dan kulkas.
Dan untuk saat produk Suzuki Satria f150 masih mendominasi penjualan Suzuki kemudian diikuti Suzuki Next dan Suzuki Shooter yang baru dipasarkan oleh dealer Suzuki Angsana Jaya Indah.
sumber: jambi ekspres