PT Jambi Televisi (Jambi TV) menggelar kegiatan panggung gembira dalam rangka HUT ke-VI yang dibarengi dengan peresmian gedung Graha Pena Jambi TV. Tidak tanggung-tanggung, kegiatan yang sudah dimulai sejak 2 Januari lalu itu, akan dimeriahkan dengan penampilan artis ibu kota.
Ketua Panita HUT PT Jambi TV Muhtadi Putra Nusa dikonfirmasi media ini menyebutkan, rangkain kegiatan pangung gembira sejak Kamis lalu, diisi dengan lomba karaoke, lagu pop dan dangdut. Dan pada hari Jumat dilanjutkan dengan lomba goyang caesar diikuti oleh 11 peserta, fashions show diikuti 40 peserta, sedangkan untuk hari Sabtu diisi dengan kegitan lomba Rabana yang diikuti oleh 17 grup. ‘‘Tema kita pada HUT Jambi TV ke-VI ini yaitu 'Jambi TV kebanggaan kita selalu di hati,’‘ sebutnya.
Untuk final lomba karoke yang diikuti 27 peserta akan dilangsungkan pada acara puncak 5 Januari (besok,red). Puncak kegiatan HUT Jambi TV akan disiarkan secara live oleh selama 20 jam. ‘’Kemeriahan HUT Jambi TV ke-VI ini akan menjadi mementuk untuk lebih mendekatkan Jambi TV dengan masyarakat,’’ katanya.
Sementara itu, terkait peresmian gedung, Mukhtadi mengatakan, peresmian yang dijadwalkan pada 5 Januari (besok, red) direncanakan akan diresmikan oleh Gubernur Jambi Hasan Basri Agus dan direncanakan dihadiri oleh unsur Muspida Provinsi Jambi.
Dengan adanya kegitan Panggung Gembira dan peresmian gedung Jambi TV, diharapkan Jambi TV lebih dekat dengan masyarakat Jambi. ‘‘Terimakasih kepada kru Jambi TV, sponsor dan pemirsa yang telah berpartisipasi,’‘ pungkas Mukhtadi.
sumber: jambi ekspres