iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Pristiwa memalukan kembali terjadi di tubuh Polri, Kali ini anggota Sabhara Polda Jambi, tidak lagi bergesekan dengan sesama oknum berbaju dinas, Melainkan menghajar Warga sipil, apalagi kejadian ini hanya dipicu perkara sepele, saat bermain Futsal dilapangan Rion Futsal Mayang, Korbannya Syarizal dan teman-temannya babak belur dikeroyok puluhan Oknum Polisi.

Kapolresta Jambi, Kombes Pol Kritono, menanggapi hal ini, ia membenarkan adanya keterlibatan seorang oknum anggota kepolisian dari satuan unit Sabhara Polda Jambi atas perkara yang dialami oleh Syarizal, mahasiswa BSI Jakarta yang berlibur ke kota Jambi, namun perwira bermelati tiga ini, tidak mengetahui sejauh mana keterlibatan oknum tersebut, apakah sebagai pelaku atau korban. Pengeroyokan.

" Sejauh ini masih kita lakukan penyelidikan, yang jelas anggota Sabhara Polda sampai saat ini masih di Proses" ujar kristono, saat dikonfirmasi via seluler, Sabtu(13/9).

Sementara itu, Kabid Propam Polda Jambi, AKBP Nurkholis saat dikonfirmasi, membantah kalau anggota Polda Jambi yang melakukan pengeroyokan, melainkan anggota yang berpangkat Brigadir tersebut yang menjadi korban pengeroyokan yang dilakukan oleh Syafrizal.

" Anggota Kita kok yang dikeroyok bukan sebaliknya" sebut Nurkholis.

Sedangkan Syafrizal sendiri sampai saat ini harus menjalani rawat inap di salah satu rumah sakit Mayang Medikal Center, korban mengalami luka memar disekujur tubuh, terutama pada bagian wajah.

(Dez)

 


Berita Terkait



add images