iklan

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI-Kabut Asap yang menyelimuti kota Jambi tak kunjung hengkang, meski sempat membaik, dua hari belakangan ini. Namun rabu (23/9), kondisi itu kembali memburuk, dengan jarak pandang hanya tembus 500 meter sepanjang hari ini (23/9).

Diungkapkan Imam Syafei, Kapenrem yang juga Satgas Penanggulangan Bencana Kabut Asap bahwa, kondisi hari ini kembali parah, padahal kata dia, titik api di Jambi hari ini tidak ada. Di beberapa Daerah di Jambi, sudah hampir merata telah tersiram hujan.

"Ini Asap berasal dari Muba Sumatera Selatan. Hingga pukul 16.40 Wib Jarak pandang hanya 500 meter,"  Katanya Rabu (23/9) kepada Jambi Update.

Lebih Lanjut, ia mengatakan, dengan Jarak pandang yang hanya 500 meter, akibatnya beberpa Helikopter untuk water Boombing, saat ini hanya terparkir di Bandara "Heli kita juga terbang tidak maksimal hari ini," Lanjutnya. (Hfz)


Berita Terkait



add images