iklan Terlihat warga sedang menjual cabe di Pasar Tradisional Kota Jambi dengan harga yang mencapai Rp. 100 ribu/kg.
Terlihat warga sedang menjual cabe di Pasar Tradisional Kota Jambi dengan harga yang mencapai Rp. 100 ribu/kg.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Harga cabai merah segar di beberapa Pasar Tradisional di Kota Jambi, Minggu (27/11) tembus Rp100 ribu per Kg. Harga ini naik Rp20 ribu dari beberapa hari sebelumnya dengan harga Rp70 ribu per Kg.

BACA JUGA : Wow! Harga Cabai di Kota Jambi Tembus Rp100 Ribu Per Kg

Yen, salah satu pedagang cabai menyebutkan, tingginya harga cabai di pasaran karena kondisi stock cabai di gudang untuk Kota Jambi hanya sedikit.

Inilah kondisinya cabai yang ada dari gudang semua," ujarnya.

Kata Yen, tingginya harga cabai itu membuat dirinya mengambil stock sedikit dari gudang, karena ia khwatir tidak habis dijual.

Pasar sepi, harga bahan pokok mahal. Dak berani saya jual banyak, ini be masih banyak," sebutnya.

Menurutnya, harga cabai akan masih terus meningkat dan mahal bahkan hingga Desember. Ini karena daerah pemasok cabai ke Kota Jambi juga mengalami banjir.

Sekarang lagi musim  hujan, disana juga banjir. Inbuhnya. (hfz)


Berita Terkait



add images