iklan Fabrizio Romano, jurnalis asal Italia yang kerap dijuluki sebagai
Fabrizio Romano, jurnalis asal Italia yang kerap dijuluki sebagai "dukun" bursa transfer sepak bola.

Keandalan Romano dalam mendapatkan berita juga diimplementasikan dalam beberapa media-media ternama yang pernah mempekerjakannya seperti The Guardian, Calciomercato dan Sky Sports.

Kepercayaan yang didapatkan Romano tentu tidak diperoleh dengan begitu saja, melansir dari archysport, Romano menceritakan perjuangannya bahkan hanya tidur 5 jam demi mendapatkan informasi teraktual.

Romano juga membeberkan rahasia di balik kesuksesannya, wartawan yang diikuti lebih dari 4,9 juta pengikut di Instagram menyebut menjaga relasi merupakan kunci utamanya.

“Rahasianya adalah tetap menjaga hubungan yang baik dengan mereka. Saya mencoba menjadi teman mereka,” ujarnya.

Kendati demikian, ada kalanya Romano beberapa kali tidak akurat, dia pun menjelaskan bahwa sulit untuk memberitakan pemain-pemain tanpa agen karena keputusan pemain rentan berubah.

Salah satu contohnya yakni David Silva yang diberitakan Romano akan pindah ke Lazio, namun faktanya berlabuh ke Real Sociedad.(genpi/fajar)


Sumber: www.fajar.co.id

Berita Terkait