iklan

JAMBIUPDATE.CO, BALI- Presiden Joko Widodo menyampaikan kesiapan dan kesediaan Indonesia untuk menjadi tuan rumah Olimpiade pada 2036, jika nanti diberi kesempatan mengembang amanah tersebut.

"Dalam kesempatan ini, saya menyampaikan kesediaan dan kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah Olympics 2036 di Ibu Kota Nusantara," ujar Jokowi di Bali seperti dalam keterangan tertulis dari Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden, Rabu (16/11).

Bukan cuma itu, Jokowi bersama para pemimpin G20 menekankan pentingnya olahraga.

Presiden RI itu menyebut selain untuk kesehatan, olahraga memiliki peran penting dalam mempersatukan dunia.

"Saya, sebagai Ketua G20 2022, bersama pemimpin G20 lainnya menekankan pentingnya peran olahraga untuk kesehatan dan dapat mempersatukan dunia, terutama pada saat ini," ungkap Jokowi.

Menanggapi hal tersebut, Striker Persib Bandung David Da Silva menyampaikan komentarnya yang di tulis di akun Instagram @pengamatsepakbola.

Dalam komentar tersebut striker asal Brazil itu menyampaikan keluh kesahnya terkait kompetisi Liga 1 satu yang dihentikan hingga saat ini.

Dirinya bahkan berani menyebut bahwa salah satu alasannya Liga 1 belum dilanjutkan hingga saat ini karena faktor politik.

“Dan liga nasional dihentikan tanpa alasan. Karena politik, banyak orang tanpa pekerjaan,” Tulis David Da Silva di akun Instagram @pengamatsepakbola, Rabu (16/11).

“Anda untuk terus membawa makanan untuk keluarga. Gunakan tragedi untuk manfaat diri mereka sendiri, selamat kepada mereka yang terlibat,”ujarnya. (Erfyansyah/fajar)


Sumber: fajar.co.id

Berita Terkait