MUARATEBO, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Tebo bersama dengan Pengadilan Negeri (PN) Kabupaten Tebo mengadakan sidang keliling di Kecamatan Tebo Ulu. Sasarannya adalah untuk melayani masyarakat yang belum memiliki Akte kelahiran dan juga bagi masyarakat yang terlambat lebih satu tahun keatas untuk mengurus Akte mereka.
Pantauan di lokasi, terlihat masyarkat Tebo Ulu sangat antusias mengikuti proses sidang keliling untuk mendapatkan Akte Kelahiran ini. Kepala Dukcapil, Drs Teguh Arhadi, MM mengatakan, program sidang keliling ini merupakan program Bupati H Sukandar Skom, Msi.
“Kegiatan ini akan dilaksanakan pada seluruh Kecamatan se-Kabupaten Tebo dan kegiatan ini juga bertujuan untuk mempermudah serta memperpendek rentang kendali masyarakat yang ingin mengurus Akte kelahiran yang sudah terlambat," katanya.
“Sebelumnya masyarakat yang datang sendiri mengurus akte ke PN, tapi pada kegiatan ini Tim Dukcapil dan PN yang langsung turun kemasyarakat," paparnya.
Teguh mengaku, kegiatan ini baru pertama kalinya dilaksanakan di Kabupaten Tebo. Bahkan diduga juga pertama kali di Provinsi Jambi. “Karna ini pertama kalinya dilaksanakan, tentunya masih banyak ditemui kekurangan di lapangan. Namun semua itu akan terus dievaluasi untuk perbaikan di masa mendatang," ungkapnya.
Selain itu Teguh juga menyampaikan, saat ini masyarakat sudah banyak yang sadar akan pentingnya memiliki Akte kelahiran. "Karena sekarang ini setiap urusan harus melampirkan Akte kelahiran. Misalnya seperti persyaratan pendidikan, mencari kerja dan naik haji. Oleh sebab itu, kesadaran masyarakat mulai tumbuh akan pentingnya Akte kelahiran," pungkasnya. (sumber: jambi ekspres)
Pantauan di lokasi, terlihat masyarkat Tebo Ulu sangat antusias mengikuti proses sidang keliling untuk mendapatkan Akte Kelahiran ini. Kepala Dukcapil, Drs Teguh Arhadi, MM mengatakan, program sidang keliling ini merupakan program Bupati H Sukandar Skom, Msi.
“Kegiatan ini akan dilaksanakan pada seluruh Kecamatan se-Kabupaten Tebo dan kegiatan ini juga bertujuan untuk mempermudah serta memperpendek rentang kendali masyarakat yang ingin mengurus Akte kelahiran yang sudah terlambat," katanya.
“Sebelumnya masyarakat yang datang sendiri mengurus akte ke PN, tapi pada kegiatan ini Tim Dukcapil dan PN yang langsung turun kemasyarakat," paparnya.
Teguh mengaku, kegiatan ini baru pertama kalinya dilaksanakan di Kabupaten Tebo. Bahkan diduga juga pertama kali di Provinsi Jambi. “Karna ini pertama kalinya dilaksanakan, tentunya masih banyak ditemui kekurangan di lapangan. Namun semua itu akan terus dievaluasi untuk perbaikan di masa mendatang," ungkapnya.
Selain itu Teguh juga menyampaikan, saat ini masyarakat sudah banyak yang sadar akan pentingnya memiliki Akte kelahiran. "Karena sekarang ini setiap urusan harus melampirkan Akte kelahiran. Misalnya seperti persyaratan pendidikan, mencari kerja dan naik haji. Oleh sebab itu, kesadaran masyarakat mulai tumbuh akan pentingnya Akte kelahiran," pungkasnya. (sumber: jambi ekspres)