iklan KELULUSAN: Sujud syukur atas kelulusan UN tingkat SMP.
KELULUSAN: Sujud syukur atas kelulusan UN tingkat SMP.
Hasil Ujian Nasional (UN) untuk SMP di Kota Jambi memang sangat memprihatinkan. Bagaimana tidak ? Dari sejumlah sejumlah siswa yang gagal UN, mayoritas diantaranya berasal dari SMP Negeri di Kota Jambi.  Dari 25 SMP negeri di kota Jambi, jumlah siswa yang tak lulus sebanyak 59 orang. Sedangkan SMP swasta yang tak lulus hanya 24 orang. 

Di kota Jambi sendiri, dari 25 SMP Negeri ,  sebanyak 14  diantaranya  100 persen.  Sedangkan dari 36 SMP swasta sebanyak  26 diantaranya lulus 100 persen.  Sedangkan seluruh MTs baik swasta dan negeri lulus 100 persen.


Kadis Pendidikan Kota Jambi, Rifa’i menyebutkan, sekolah negeri yang  paling banyak tidak lulus UN,  SMPN 2 Jambi sebanyak 13 siswa, SMP  15 sebanyak 11 orang, dan SMP N 16 sebanyak 8 orang.


“Yang tidak lulus di SMP swasta diantaranya SMP Swasta Attaufiq, SMP Swasta Dharma Bhakti, dan SMP Swasta Adhayaksa 1,” ungkapnya.


Lebih lanjut, Rifai menjelaskan, kelulusan SMP sederajat di Kota Jambi menurun hingga 0,63 persen dari tahun 2012. Dijelaskan Rifa'I, perbandingan penurunan kelulusan terlihat dari data jumlah siswa SMP sederajat yang tidak lulus tahun 2013 di Kota Jambi Yang mencapai 83 orang.


"Tahun 2012, siswa yang lulus 9.494 orang, tidak lulus 27 orang, sedangkan 2013 ini siswa yang lulus 9.439 orang, dan yang tidak lulus 83 orang, " jelasnya.


Sementara itu, Yasmir Yanto S.pd kepala sekolah SMPN 2 Kota Jambi mengatakan untuk UN Tahun ini  sebanyak 13 orang siswa SMPN 2 Kota Jambi dinyatakan tidak lulus.


“Untuk Siswa SMPN 2 Kota Jambi yang tidak lulus UN dari kelas 9A sebanyak 5 orang, kelas 9C sebanyak 3 orang, kelas 9D sebanyak 1 orang, dan kelas 9E sebanyak 4 orang,” ujar Yasmir Yanto kepada sejumlah wartawan


Disebutnya lagi, bahwa ini semua bukan salah guru ataupun siswa, para siswa sudah berupaya dan dari pihak sekolah juga sudah berupaya, upaya yang dilakukan sama dengan sekolah lain.  “Ini semua akan menjadi pelajaran untuk kita kedepannya, mari kita intropeksi diri baik guru atau siswa,” sebut Yasmir.


”Untuk langkah berikutnya yang akan dilakukan dari pihak sekolah bagi siswa yang tidak lulus, bagi siswa yang tidak lulus bisa mengulang tahun depan dan bisa mengikuti paket B bulan Juli nanti, pihak sekolah akan membantu mengurusnya,” Tandasnya


Sementara itu dari pantauan dilapangan hanya sebagian siswa yang merayakan kelulusan dengan mengadakan kompoi, namun disetiap persimpangan  dari pihak kepolisian menurunkan beberapa personil untuk mengatur lalulintas dan melakukan pemantauan bagi siswa SMP melakukan kompoi. (sumber: jambi ekspres)

Berita Terkait