iklan PENGUNDIAN: Suasana saat pengundian kupon LG di Service Center Muarabungo.
PENGUNDIAN: Suasana saat pengundian kupon LG di Service Center Muarabungo.
MUARABUNGO, LG Cabang Muarabungo kemarin melakukan pencabutan undian berhadiah yang akan diberikan kepada pelanggan setianya. Acara yang diselenggarakan di Kantor Service Center LG, jalan Prof Dr Sri Soedewi, Muarabungo berlangsung sukses.

Pencabutan undian LG disaksikan langsung oleh Head Service LG Cabang Jambi, dan Ragil, Kepala Teknisi LG Cabang Muarabungo. Pelaksanaan pencabutan undian berhadiah tersebut juga disaksikan oleh media serta pegawai dan marketing produk LG Jambi. Acara pengundian tepat dilakukan pada pukul 10.00 WIB Selasa (04/06) kemarin.


Hendra, Pic Promosi LG Elektronik Cabang Muarabungo Jambi, mengatakan, pengundian diberikan kepada pelanggan yang melakukan pembelian barang elektronik LG di atas Rp 1 juta di setiap toko elektronik LG. Bagi pelanggan yang melakukan pembelian minimal 1 juta maka akan mendapatkan kupon undian yang akan diundi saat ini.


Hadiah yang diberikan untuk 5 orang yang beruntung, hadiah yang diberikan antara lain, 3 unit DVD Player, 1 unit TV 21 Inch, dan 1 unit LED 22 inch.     Untuk 5 orang yang beruntung tersebut, 3 orang mendapatkan masing-masing 1 unit DVD player. Diantaranya Fery.F dengan nomor undian 1292, Lusi Noviana dengan nomor undian 1055, dan H.Syargawi dengan nomor undian 0022.


Untuk pemenang 1 unit TV 21 inch, diraih oleh M Syaidinali dengan nomor undian 1389 serta Tugimin dengan nomor undian 0176 yang  mendapatkan 1 unit LED TV 22 inch.


Selanjutnya, bagi pemenang tersebut dipersilahkan untuk mengambil hadiah di Kantor Service Center LG Muarabungo disertai membawa faktur pembelian, photo copy KTP, potongan kupon sebagai syarat mengikuti undian. Bagi konsumen LG yang berhasil memenangkan undian tersebut.


Hendra juga menambahkan, produk LG terus memberikan kejutan-kejutan yang yang spektakuler, direncanakan setiap bulan, LG memberikan hadiah kepada pelanggannya.


"Kejutan ini merupakan bentuk ucapan terima kasih LG kepada pelanggan yang selalu menghiasi rumah dan kantornya dengan produk LG", ungkap Hendra. (sumber: jambi ekspres)

Berita Terkait



add images