iklan
SD IT Al-Muthma'innah, di bawah naungan Yayasan Perguruan Islam Makmur Al-Muthma'innah, menggelar acara Pentas Seni (Pensi) dalam rangka perpisahan dan pelepasan siswa-siswi kelas VI TA 2012-2013 bertempat di auditorium RRI, Telanaipura, Jambi, Selasa (11/6).
 
Kepala SD IT Al-Muthma'innah, Tan Harison, mengungkapkan ini merupakan tahun kedua acara seperti ini dilaksanakan.  ‘’Alhamdulillah, tahun ini acara Pensi dan pelepasan siswa-siswi kelas VI dilaksanakan di auditorium RRI. Tahun pertama kemarin di sekolah,’’  tuturnya.

Tan Harison menyatakan, seluruh keluarga besar yayasan merasa bangga, karena ada 3 anak didiknya meraih nilai terbaik bidang studi matematika dengan nilai 10 pada Ujian Nasional (UN) 2013 lalu. ‘’Prestasi itu tak lepas dari kerja sama sekolah dengan bimbingan belajar GO selama 3 bulan dan saat ini sudah memasuki tahun kedua,’’ terangnya.

Selain itu, sekolah juga mengadakan try out untuk membantu dan mengevaluasi hasil pembelajaran siswa di sekolah. ‘’Jangan merasa bangga, karena di atas langit masih ada langit,’’ ingatnya kepada para siswa.

Acara perpisahan ini dimeriahkan dengan Pensi, gerak dan lagu, drama dan puisi, yang dipentaskan kelas I sampai kelas VI. Namun, suasana berubah menjadi haru-biru saat ucapan kata-kata perpisahan disampaikan oleh  salah seorang siswa kelas VI. (hdi)

Redaktur:  Joni Yanto.

Berita Terkait



add images