iklan PRIORITAS: Pasangan Sum Indra-Maulana (Simpatik) menggelar kampanye di lapangan Persijam Kota Jambi.
PRIORITAS: Pasangan Sum Indra-Maulana (Simpatik) menggelar kampanye di lapangan Persijam Kota Jambi.
Pasangan Sum Indra-Maulana (Simpatik) akan memprioritaskan pendidikan dan kesehatan jika terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota Jambi periode 2013-2018 mendatang. Hal ini disampaikan Sum Indra dalam orasi politiknya saat kampanye akbar di lapangan Persijam kemarin (24/06).

¢ ¬Å Kami berdua berasal dari dunia pendidikan dan kesehatan, saya dari kesehatan dan Maulana dari kesehatan. Untuk itu kami akan menganggarkan 30 persen APBD untuk pendidikan di Kota Jambi. Anggaran ini untuk sekolah, guru, dan anak berprestasi. Kami juga akan mengeluarkan kartu pintar dan memperbaiki fasilitas sekolah,¢ ¬ papar Sum.


Dibidang kesehatan, pasangan yang mempunyai visi ¢ ¬ETerwujudnya Kota Jambi Kota Pelayanan yang Bermartabat¢ ¬ ini juga akan memaksimalkan pelayanan RSU Abdul Manap Kota Jambi.


¢ ¬Å Kami akan membangun rumah sakit di Olak Kemang dan pengobatan gratis keliling yang selama ini sudah kami lakukan akan diteruskan. Tahun 2014 juga tidak boleh satu pun masyarakat yang tidak terkaper asuransi,¢ ¬ ujarnya.


Tidak hanya pendidikan dan kesehatan, Simpatik juga berjanji akan membantu meningkatkan perekonomian masyarakat melalui koperasi dan UKM.


¢ ¬Å Untuk mengatasi kemacetan di Simpang Bata, kita akan membangun lahan parkir. Kami juga berjanji akan targetkan 80 persen masyarakt Kota Jambi bisa menikmati air bersih, meningkatkan insentif guru ngaji dan insentif RT sesuai UMR kota Jambi. kalau terpilih kami juga akan tetap seperti ini, tetap blusukan,¢ ¬ katanya.(sumber: jambi ekspres)

Berita Terkait



add images