iklan Siswa SMPN 7 Kota Jambi saat berdialog langsung ditengah pelajaran berlangsung.
Siswa SMPN 7 Kota Jambi saat berdialog langsung ditengah pelajaran berlangsung.
SMPN 7 Kota Jambi menerima guru tamu sebanyak 2 orang dari Leed University Inggris yaitu Jesika dan Vatsy. Keduanya berada di SMPN 7 selama lebih kurang 1 bulan dan mengajarkan bahasa Inggris kepada siswa SMPN 7 Kota Jambi yang merupakan implementasi kerjasama kedua belah pihak.

Kepala SMPN 7 Kota Jambi, Budiyanto, MPd mengaku bersyukur, karena kerjasama dengan Leed University, Inggris terus berjalan seperti biasanya. Tahun ini diakui Budi merupakan tahun kedua kerjasama pihaknya dengan Leed University dan pihaknya menerima 2 orang guru PPL.

“Dengan kedatangan 2 guru tamu ini, tujuannya untuk memberikan kesempatan siswa SMPN 7 belajar bahasa Inggris kepada pemiliknya dan mempraktekkan bahasa yang dikuasasi untuk berkomunikasi langsung,” ujar Budi saat ditemui diruang kerjanya, kemarin.

Sesuai bentuk kerjasama pihaknya dengan Leed University, maka setiap tahun ada 2 orang mahasiswa calon sarjana dari Leed University yang magang di SMPN 7 Kota Jambi. Kegiatan magang ini dilakukan kurang lebih 1 bulan, tetapi karena bertepatan dengan bulan Ramadan sehingga sedikit terpotong

“Terus terang kehadiran mereka kami rasakan manfaatnya, sehingga kita berharap kerjasama ini terus disupport semua pihak. Selama di Jambi, mereka akan tinggal dirumah orangtua siswa SMPN 7 dan kita berterima kasih karena orangtua telah membantu kegiatan tersebut,” jelasnya.

Selain itu, selama bulan Ramadan, berbagai program digelar SMPN 7 Kota Jambi. Program pesantren kilat yang digelar 3 hari saat awal Ramadan khusus kelas 7. Lalu buka puasa bersama, salat tarawih untuk kelas 8 dan 9 secara bergantian setiap malam 2 kelas hingga malam nuzul Qur’an.

Pihaknya mengadakan implementasi zakat fitrah dengen pengumpulan zakat fitrah di sekolah dengan membentuk panitia pemungutan zakat fitrah dengan dibimbing guru agama Islam. Hasil pengumpulan zakat akan diberikan kepada siswa SMPN 7 Kota Jambi yang berhak menerimanya.

Pada kesempatan itu juga Budi mengucapkan banyak terima kasih kepada Walikota Jambi dan Sekda Kota Jambi yang sudah memberikan semangat dan arahan terkait kegiatan yang dilaksanakan di SMPN 7 Kota Jambi, sehingga memberikan motivasi tersendiri.

Begitu juga kepada Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi yang selalu memberikan petunjuk dalam implementasikan berbagai kegiatan. Begitu juga kepada guru, karyawan SMPN 7 Kota Jambi atas kerjasama, sehingga berbagai program di SMPN 7 Kota Jambi bisa berjalan dengan baik.

sumber: jambi ekspres


Berita Terkait



add images