iklan
MUARATEBO, Permohonan untuk pembuatan kartu kuning untuk pencari kerja melonjak menjelang pembukaan tes Calon pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang beberapa hari lagi dibuka oleh pemerintah Kabupaten Tebo. Kasi  Penyaluran Perluasan dan Syarat Kerja (PPSK) di Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Sosnakertrans), Astuti Harahap, mengatakan dalam satu hari, saat ini pihaknya bisa melayani sampai 50 orang.

“Jika hari-hari biasa sebelum bulan Agustus paling banyak kita melayani 10 orang bahkan hanya ada 5 orang, menjelang Tes CPNS yang akan dibuka Pemkab peminat kartu kuning sampai 50 orang per hari,” katanya, Kamis (19/9).

Disebutkannya, pada bulan Agustus lalu, pihaknya mencetak kartu kuning sebanyak 570 kartu. Sementara, pada pertengah Sepetember ini, pihaknya sudah mencetak sebanyak 720 kartu.

“Itu pun masih tanggal 18. Meningkatnya permintaan kartu kuning tersebut karena tahun ini Pemkab membuka tes CPNS. Sebelumnyakan ada moratorium CPNS jadi sepi peminat kartu kuning,” katanya.

Dia juga menjelaskan, dari bulan Januari hingga september kartu yang sudah kita cetak sebanyak 1.345 kartu. “Kita perkirakan peminat kartu kuning semakin banyak. Karena tahun ini Pemkab buka CPNS lagi,  setelah dua tahun melakukan moratorium CPNS,” tandasnya.

sumber: je

Berita Terkait



add images