iklan
Indonesia adalah negeri yang indah dan menjadi tujuan wisata dunia. Dua tempat wisata Indonesia, yakni Bali dan Raja Ampat, menempati peringkat teratas dari 10 pulau impian yang wajib dikunjungi di tahun 2013 seperti dilansir situs Huffington Post pada 4 Januari lalu.

Di awal tahun ini, situs-situs wisata dunia mulai gencar memberikan ulasan destinasi mana yang wajib dikunjungi untuk mengisi liburan. Huffington Post, situs berita adal Amerika Serikat memuat tulisan 10 Great Dream Island Vacation Ideas For 2013 atau 10 Ide Wisata Pulau Impian untuk 2013.

Yang membanggakan, diantara pulau-pulau indah lain di seluruh dunia, pulau Bali terpilih menempati peringkat pertama dan Raja Ampat menempati peringkat kedua untuk tujuan wisata.

Untuk Bali, situs tersebut memberikan ulasan agar wisatawan mencoba menginap di hotel yang memiliki salah satu pemandangan terbaik di dunia, yaitu Viceroy Bali di Ubud.

Sementara itu, Raja Ampat tentu saja kembali dibanggakan sebagai tempat dengan keanekaragaman hayati terbaik di dunia.

"Apabila Anda menganggap serius wisata diving dan snorkeling, tempat ini wajib dikunjungi," demikian ulas situs tersebut.

Raja Ampat menduduki peringkat 1 dari Top 10 Best Island Reef atau 10 Pulau Karang terbaik dunia di situs yang sama. Tidaklah mengherankan jika Raja Ampat kemudian menjadi tujuan utama kalangan pecinta diving dan snorkeling dari seluruh dunia.

Berikut ini adalah urutan 10 Great Drean Island Vacation Ideas For 2013 versi Huffington Post.

  •     Bali, Indonesia.
  •     Raja Ampat, Indonesia.
  •     Jade Mountain Resort, St. Lucia.
  •     Big Island, Hawaii.
  •     Vanuatu.
  •     Harbour Island, Bahama.
  •     Rangali Island, Maldives/Maladewa.
  •     Eslandia/Iceland.
  •     Ko Samui, Thailand.
  •     Santorini, Yunani.

Berita Terkait



add images