iklan Mahasiswa STIKBA Jambi saat mengikuti prosesi wisuda.
Mahasiswa STIKBA Jambi saat mengikuti prosesi wisuda.
SEBANYAK 337 orang mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Baiturahim (STIKBA) Jambi dari lima bidang studi yang ada yaitu Program S1 Keperawatan, Program Studi Ilmu Gizi, D III Keperwatan, D III Kebidanan dan D III Fsiotrapi pada  Rabu (30/10) hari ini diwisuda bertempat di Abadi Covencet Center (ACC).

Prosesi wisuda ini dikemas dalam Sidang Senat Terbuka yang akan dipimpin Ketua STIKBA Jambi, Ir H Zafrullah Zein, MS. Rencanya wisuda akan dihadiri Gubernur Jambi atau yang mewakili, Koordinator Kopertis Wilayah X, Kepala Dinas Keseahatan Provinsi Jambi, pimpinan RSU, RSJ dan RS swasta di Jambi serta orangtua wisudawan.

Ketua STIKBA Jambi, Ir H Zafrullah Zein, MS mengatakan bahwa saat ini STIKBA Jambi mengelola 6 Program Studi dengan jumlah mahasiswa sebanyak 1.674 orang. “Alhamdulillah keenam Program Studi tersebut semua sudah terakriditasi oleh BAN PT. Yang  dikelola tenaga pengajar tetap sebanyak 1 orang Doktor, 42 orang S2, 70 orang S1 dan didukung 66 tenaga admitrasi dengan status pegawai,” ujar Zafrullah, Selasa (29/10).

Menurutnya, untuk pengembangan dalam rangka peningkatan kwalitas, STIKBA secara bertahap menyekolahkan semua dosen SI kejenjang S2 begitupula dari jenjang S2 ke S3. “Saat ini yang sedang mengikuti perkuliahan S2 sebanyak 12 orang dan jenjang S3 tiga orang,” jelasnya.

Sedangkan kepada para wisudawan yang akan menyandang gelar sarjana, Zafrullah berharap bisa bekerja dengan profesional dan jujur. "Harapan saya mereka bisa bekerja secara profesional dan yang paling penting jalankan imu secara profesional, takwa, komunikatip, jujur , amanah,  sopan dan ramah," harapnya. Zaf.

Untuk para alumni STIKBA, Zafrullah mengatakan bahwa saat ini sudah mencapai 2.558 orang. Mereka sebagian besar sudah bekerja, baik di PNS, rumah sakit  swasta, Puskesmas, berwiraswasta sendiri dan ada juga di TNI. Bahkan ada yang di luar negeri.

“Selain itu juga ada yang di stok holder tempat mereka bekerja para alumni kita memang disenangi. Karena berkat kita asah di kampus, mulai dari masuk saja para mahasiswa sudah kita bina dengan SQ,” pungkas Zaf.

sumber: je

Berita Terkait



add images