iklan Suasana Lobby Hotel Aston Jambi
Suasana Lobby Hotel Aston Jambi
Aston Jambi Hotel & Conference Center resmi beroperasi  di Kota Jambi, Sabtu (30/12). Kehadiran Hotel Aston yang berada di Jalan Sultan Agung No 99 Simpang Pulai, Kecamatan Telanai ini, makin melengkapi bisnis perhotelan di Provinsi Jambi.

General Manager Aston Jambi Hotel & Conference Center, Deni Irwansyah mengatakan,  hotel ini akan menjadi hotel bisnis konferensi bintang 4  yang modern dan bergaya, di disain oleh salah satu perusahaan arsitek di Jakarta, PT. Bias Tekno Art Kreasindo dan dimiliki oleh  PT Sabang Raya Hotel.

"Hotel bergaya kontemporer ini memiliki 153 kamar tamu dan suite. Dari total kamar itu terdiri atas beragam tipe kamar mulai dari  tipe kamar  Superior  sebanyak 117 kamar, Deluxe Room  30 kamar, Suite  5 kamar dan Govenor Suite  1 kamar,” terang Deni saat konferensi pers soft opening Hotel Aston.  

Deni menjelaskan, masing-masing kamar kamar ditunjang  oleh  teknologi mutahir dengan sistem kunci  RFID (Radio Frequency Identification,  Self Controlled AC, Mini Bar, IDD Telephone, Slippers, Coffee & Tea making Fasilities, hair dryier  dan   full bathroom amenities.

Selain itu, untuk keamanan, masing-masing kamar juga dilengkapi  safety box untuk menjaga barang – barang berharga tamu, layanan  room servis 24 jam . Dan untuk layanan  On Call dokter Jaga  24 jam yang siap membantu keluhan para tamu all night all day  serta  yang paling penting adalah  free wifi internet access dengan kecepatan tinggi  yang akan memberikan kemudahan para tamu  pebisnis untuk tetap bisa bekerja di kamar .

Aston Jambi juga dilengkapi food & beverages (FB) yang lengkap. Dua di antaranya terletak di area lobi utama yaitu Jade Restauran & Onyx Music Lounge dan Sky Lounge yang terletak di Roof Top Aston Hotel.
--batas--
Jade Restaurant  memiliki kapasitas 120 tempat duduk , buka 24 jam, khusus penyajian makan breakfast. "Nama jade dipilih langsung oleh owner artinya batu-batuan. Dari segi makanan, akan menyediakan berbagai macam sajian masakan baik lokal, nasional maupun internasional. “Kita memiliki chief yang sudah berpengalaman, siap mengeksplore masakan Jambi," ungkapnya.

Selain itu, Hotel Aston juga memiliki onyx restauran, memiliki 2 Private room dengan suasana nyaman dan sajian aneka makanan yang beragam. Konsep baru ini diciptakan lebih dinamis, modern, menyenangkan, dan menyegarkan dengan tujuan menambah fasilitas tempat makan dan minum yang lebih nyaman dengan sajian pilihan produk yang bervariasi bagi pengunjung Aston Jambi Hotel.

Onyx Music Lounge didesign untuk memberikan rasa santai dan nyaman, tempat yang tepat untuk bertemu dan mengobrol dengan teman-teman dan rekan-rekan bisnis. Suasana sekitar yang hangat dan bersahabat makin melengkapi.

Selanjutnya, Sky Lounge yang sedang dalam tahap finishing. Fasilitas ini merupakan concept pertama Roof Top Lounge terletak di puncak paling atas bangunan Aston hotel. Dimana  para pengunjung  bisa bersantai sambil menikmati keindahan malam dan menikmati dari atas pemandangan  kota Jambi  dan sungai Batanghari. Aston Jambi mempunyai 6 ruang pertemuan dan 3 dari Ruangan meeting tersebut yaitu Diamond Room I, Diamond Room II & Diamond Room III dapat di jadikan menjadi satu ruang pertemuan yang mampu menampung hingga 600 orang.

Ruangan meeting ini memiliki kapasitas peserta yang berbeda-beda yang juga di lengkapi  delegates microphone, meeting equipment dan juga fasilitas internet. " Kita fokus ke ruang meeting, sedangkan untuk wedding kita belum bisa melayani karena keterbatasan lahan parkir," ucapnya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images