iklan SIAP: Kantor Pos Indonesia Cabang Jambi siap memberikan pelayanan kepada para pelanggannya. 
SIAP: Kantor Pos Indonesia Cabang Jambi siap memberikan pelayanan kepada para pelanggannya. 
PT Pos Indonesia (Persero) Cabang Jambi akan menambah titik layanan di Kota Jambi, dalam penyaluran Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM). Sementara tahun depan akan ditambah armada mobile.

Kepala PT Pos Indonesia (Persero) Jambi Asril Khaidir, mengatakan, bagi daerah yang belum memiliki kantor Pos akan diusulkan untuk ada kantor Pos, dengan demikian pelayanan akan lebih maksimal lagi. 

"Didalam Kota Jambi masih ada 2 titik yang direncanakan penambahan kantor Pos, sedangkan diluar Kota Jambi ada 1 yaitu di Sungai Bahar. Nanti kita akan lebih gencar lagi sosialisasi dan promosi," kata Asril kepada media ini Minggu (8/12).

Terkait BLSM, Asril menjelaskan, pencairan dana Bantuan Langsung Sementara Masyarakat (BLSM) dari pemerintah yang disalurkan melalui Kantor Pos diperpanjang sampai dengan 13 Desember mendatang. Awalnya, pencairan BLSM tahap kedua, ini sudah berakhir pada tanggal 2 Desember lalu, karena sejumlah kendala dan banyaknya masyarakat yang belum mengambil maka pencairan diperpanjang.

Kepala PT Pos Indonesia (Persero) Jambi Asril Khaidir, ditemui Jambi Jambi Ekspres menjelaskan, PT Pos yang ditunjuk sebagai penyalur BLSM kembali diminta agar memperpanjang masa pencairan. Dan memang sampai sekarang masih banyak warga yang belum mengambil dana BLSM yang disalurkan oleh pemerintah.

"Sesuai intruksi dari pemerintah, kita akan memperpanjang penyaluran sampai 13 Desember mendatang," katanya. 

Untuk jumlah dana yang disalurkan masih sama nominalnya yaitu Rp 300 ribu untuk satu orang penerima selama 1 triwulan. Memang untuk penyaluran melalui kantor Pos Jambi masih banyak yang belum mengambil BLSM tersebut, dengan adanya perpanjangan waktu ini diharapkan bisa tersalurkan semua.

"Bagi yang merasa belum mengambil tahap pertama dan kedua, masih ditunggu sampai tanggal 13 Desember, sebelum dana tersebut dikembalikan ke kas negara," himbaunya.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images