JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Tim Basket Putra Jambi, gagal raih tiket lolos ke Semifinal dalam Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (POPWIL) I Sumatera. Sebagai tuan Rumah, Jambi takluk dari pesaingnya Riau yang sama-sama berada digrup B.
Bertanding di Gedung Olahraga (GOR) Kotabaru, awalnya pada korter pertma dan kedua, Jambi lebih mendominasi lajunya pertandingan. Namun, kegigihan para pemian Riau, akhirnya Jambi berhasil ditaklukan dengan angka 41 berbading 59.
Elvan, Pelatih basket Putra Jambi saat dikonfirmasi usai pertandingan mengatakan, walaupun anak asuhnya gagal lolos kesemifinal, akan tetapi pada pertandingan kali ini dirinya mengaku puas. Pasalnya beberapa strategi yang diterapkan, berjalan maksimal, hanya saja hasil akhirnya kemenagan belum memihak.
"Sudah maksimal, strategi dan taktik sudah sesuai dengan apa yang kita set, semuanya sudah bagus, mungkin memang kemenangan belum memihak," ujarnya, Rabu (11/11).
Sementara itu, Roni Kattiba B, pelatih basket putra Riau mengaku dengan hasil ini, timnya telah memastikan tiket untuk lolos ke semifinal. Kepada Jambiupdate dia mengaku kebolehan para pemain Jambi. Disebutkannya, pada awal-awal pertandingan, timnya sempat kaulahan mengahdapi kegigihan Jambi.
"Dengan kemenangan ini, kita (Riau) sudah pasti lolos dan keluar sebagai juara Grup B," ujarnya, Roni Kattiba B,
Walaupun keluar sebagai juara Grup, akan tetapi dirinya mengaku masih banyak sisi lemah yang mesti harus diperbaiki. Menurutnya, dilaga semifinal besok, anak asuhnya akan berhadapan dengan Runner UP grup A yang dinyakininya lebih kuat dan tangguh.
"Besok, kita akan habis-habisan, beberapa kelemahan akan segera kita perbaiki," pungkasnya.
(Cr3)