iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Ruas Jalan Lirik, KM 7 Simpang 4 Kenali Asam Bawah yang baru diaspal tahun lalu, kini rusak lagi. Pantauan koran ini,  kemarin, ruas jalan alternatif menuju ke jalan as Jambi-Pondok Meja itu sudah mulai dipenuhi lubang dalam berbagai ukuran.

Ini tentunya sangat menganggu pengendara yang melintasi ruas jalan ini.

Kalau dilihat dari waktu pengaspalannya, sebelumnya jalan ini  belum waktunya rusak karena baru tahun kemarin diaspal. Tapi kenyataannya, sudah rusak, berlobang, dan ada pula yang sudah bonyok di sana-sini. Mungkin, pengerjaannya yang tidak sesuai komposisi bahan, atau mungkin dikerjakan asal jadi, ujar Amri saat diwawancara di Jl. Lirik Kenali Asam Bawah.

Disamping ditemukannya aspal-aspal yang rusak dan berlobang, juga disebabkan ketidakmampuan aspal menahan beban yang melintas diatasnya.

Tidak hanya ruas jalan ini saja yang mengalami kerusakan, pantauan koran ini kemarin, Jalan  Depati Parbo, Kelurahan Pematang Sulur, Telanaipura, juga mengalami kerusakan parah.

Jalan ini sangat rawan dari kecelakaan terutama pada malam hari, karena ada beberapa lobang yang digenangi air, sehingga tidak terlihat oleh para pengendara, kata Abdul warga Pematang Sulur.

Rusaknya jalan di beberapa titik membuat warga harus ekstra hati-hati saat melintas di ruas jalan ini.

(mg2)

 


Berita Terkait



add images