iklan Ilustrasi
Ilustrasi

JAMBIUPDATE.COM, MUARASABAK - Pergantian kabel PLN sepanjang sepuluh kilometer, yang dimulai dari Desa Kota Baru Kecamatan Geragai menuju Kelurahan Parit Culum Kecamatan Sabak Barat, menjadi alasan terjadinya pemadaman listrik beberapa waktu belakangan ini.

Kadis ESDM Tanjabtim, Yan Rizal mengungkapkan, gangguan pemadaman listrik disebabkan pihak PLN tengah melakukan pergantian kabel di Kelurahan Parit Culum I dan II Kecamatan Sabak Barat.

"Kabel yang digant dari ukuran 70 menjadi ukuran 150, atau menjadi kabel yang lebih besar," jelasnya Rabu (6/5) kepada jambiupdate.com.

Dengan pergantian kabel ini sehingga menyebabkan kerap padamnya listrik di Tanjabtim. Perbaikan kabel yang dilakukan mulai Desa Kota Baru Kecamatan Geragai, hingga Kelurahan Parit Culum Kecamatan Sabak Barat.

"Sepanjang sepuluh kilometer kabel yang akan diganti pihak PLN," ujarnya.

Mengenai kapan listrik kembali normal? Yan Rizal tidak bisa memastikan. Pasalnya tergantung dengan kondisi cuaca. Bila hari hujan maka pergantian PLN tidak bisa dilakukan.

"Bisa saja pas sedang kerja tahu-tahu hujan deras, tentu pekerjaan dihentikan sementara," urainya. (yos)

 


Berita Terkait



add images