iklan Illustrasi
Illustrasi

JAMBIUPDATE.COM, MUARABUNGO - Altel-atlet terbaik Kabupaten Bungo, beberapa waktu lalu memeriahkan Pekan Olahraga Provinsi Jambi (Porprov) XII Batanghari, bakal gigit jari. Pasalnya, bonus yang diidamkan sepertinya hanya sebatas angan saja.

Koni Kabupaten Bungo mengaku tidak memiliki anggaran untuk memberikan bonus kepada sejumlah atlet. Untuk saat ini, kami (Koni, red) tidak memiliki anggaran untuk memberikan bonus kepada altet yang berprestasi beberapa waktu lalu, kata Bendahara Koni,  M Pani, kepada wartawan, Rabu (10/6).

Disampaikannya, untuk saat ini, pihaknya sedang mengajukan anggaran untuk Porprov sebesar Rp9,5 Milyar. Anggaran tersebut selain untuk kebutuhan atlet dan pelatih selama pertandingan, juga akan digunakan untuk bonus altet.

Dari 9,5 Milyar yang kami ajukan, yang dikabulkan hanya Rp4,5 Milyar. Jadi Koni tidak memiliki anggaran untuk memberi atlet bonus. Dan nanti kami akan coba bahas apa solusinya, terangnya.

Untuk diketahui, jumlah medali yang diperoleh Kabupaten Bungo dalam ajang Porprov lalu 63 Emas, 86 Perak dan 79 Perunggu.

(hnd) 

 

Berita Terkait



add images