iklan Warga saat gotong royong memperbaiki jalan
Warga saat gotong royong memperbaiki jalan

JAMBIUPDATE.COM, KUALATUNGKAL - Miris, kata-kata itulah yang bisa diungkapkan dari warga Jalan Hidayat, Lorong Obat Nyamuk, Kelurahan Tungkal Harapan, Kecamatan Tungkal Ilir. Warga setempat terpaksa memperbaiki sendiri karena sudah rusak parah. Selama delapan tahun tak tersentuh pembangunan. 

Ratusan kepala keluarga bermukim di sepanjang jalan tersebut. Sering kali kerusakan jalan tersebut memakan korban, apalagi sebelumnya jembatan penghubung di jalan itu pernah putus. 

Ketua RT 05 kelurahan harapan, mengatakan, pihaknya sangat mendambakan adanya pembangunan di daerahnya, karena selama delapan tahun terakhir, diwilayahnya tidak ada sedikitpun pembangunan ataupun perbaikan pada jalan tersebut.

"Kasian kami sekarang mas, jalan kita hancur, lubang dimana-mana, ini terjadi sejak tahun 2008 lalu, dan sejak saat itu tidak pernah diperbaiki," ujarnya kepada jambiupdate.com, Minggu (14/6).

Karena jalan sudah rusak parah dan sering terjadinya kecelakaan, warga setempat mengambil inisiatif untuk memperbaiki jalan secara Swadaya. 

"Kami dak tahan juga lama-lama, pemerintah kayaknya tidak memperhatikan kami dan jalan ini. Kami disini iuran untuk memperbaikinya, semua warga turun," bebernya.

Ia minta, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Dapil Kecamatan Tungkal Ilir, melihat jalan didaerahnya. Sebab, sudah banyak keluhan dari masyarakatnya untuk segera diperbaiki jalan tersebut.

"Tegakah pemerintah, dewan melihat jalan kami. Disini kami sumbangan sendiri, dapat lah tadi sedikit ditambah material," pungkasnya.

(sun)

 


Berita Terkait



add images