iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.COM, MUARABULIAN - Rencana pemerintah pusat akan mengangkat bidan tidak tetap (PTT) di seluruh Indonesia untuk jadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) disambut baik Pemkab Batanghari.

Bupati Batanghari, Sinwan mengatakan, dirinya menyambut baik rencana itu. "Kita siap mengangkat bidan PTT dan honorer K2 jadi PNS," kata Sinwan.

Namun pengangkatan bidan PTT jadi PNS oleh pemerintah pusat itu baru rencana, belum ada instruksi secara tertulis ataupun lisan kepada pemerintah daerah. Sinwan mengatakan, pemerintah Batanghari sendiri saat ini siap mengangkat bidan PTT jadi PNS.

Tidak hanya itu tenaga honorer K2 yang tidak masuk jadi PNS kemarin juga siap diangkat jadi PNS. "Kita siap mengangkat PTT bidan dan tenaga honorer K2 jadi PNS asalkan surat resmi dari pemerintah pusat sudah turun," ungkap Sinwan.

Menurutnya, jika bidan PTT dan tenaga honorer K2 ini diangkat jadi PNS maka bisa untuk meningkatkan kinerjanya. Apalagi mereka sudah jadi PNS dan siap mengabdi untuk melayani masyarakat.

"Kalau surat resmi dari pemerintah pusat sudah ada kita akan angkat mereka, namun sampai saat ini belum ada surat resmi dan baru rencana pemerintah pusat saja," tandasnya.(adi)


Berita Terkait



add images