iklan Gajah Sumatera, Salah Satu Satwa yang Menjadi Koleksi Taman Rimba Kota Jambi
Gajah Sumatera, Salah Satu Satwa yang Menjadi Koleksi Taman Rimba Kota Jambi

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang diambil dari karcis pengunjung Objek Wisata Kebun Binatang Taman Rimba, Kota Jambi, hingga akhir tahun 2015  tidak mencapai target yang sudah ditetapkan senilai 2.5 M.

Kasubag TU pada UPTD Taman Rimba Jambi, Endang mengatakan, setelah dievaluasi, target tersebut tidak tercapai karena kabut asap yang menimpa Jambi selama 4 bulan pada pertengahan tahun 2015.

"Kabut asap yang lama itu membuat tingkat kunjungan merosot hingga 70 persen yang berimbas terhadap pemasukan PAD," katanya ,Sabtu (12/12)

Ia menjelaskan, dari laporan terakhir yang masuk sampai akhir November 2015 ini, PAD Taman Rimba tersebut baru terealisasi 80 persen atau sebesar Rp1,98 miliar dari target yang ditetapkan Rp2,5 miliar.

Ditetapkannya target PAD dari Rp2,2 miliar menjadi Rp2,5 miliar itu, lanjut Endang, karena perubahan peraturan daerah (Perda) nomor 6 tahun 2015 tentang retribusi jasa usaha yang menaikan tarif pengunjung dewasa dan mulai berlaku setelah musim libur lebaran.

"Jika tarif baru itu berlaku sebelum lebaran tentunya pemasukan dari karcis ini akan meningkat karena  saat lebaran itu tingkat kunjungan meningkat," jelasnya.

Dipenghujung tahun 2015 ini yang menyisakan beberapa minggu lagi, Endang memprediksikan realisasi PAD tersebut hanya akan menembus dikisaran angka Rp2,2 miliar.

"Momen hari libur natal dan tahun baru ini, paling tidak realisasi PAD Taman Rimba hanya mampu mencapai  angka Rp2,1 sampai Rp2,2 miliar saja,"pungkasnya.(hfz)

 


Berita Terkait



add images