iklan Kadis PU Febrilla Kusnomdo, Wabup Zainal Abidin dan Dr Eun Sup Lee, President International Trade and Law Institute
Kadis PU Febrilla Kusnomdo, Wabup Zainal Abidin dan Dr Eun Sup Lee, President International Trade and Law Institute

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI Wakil Bupati Kerinci, Zainal Abidin mengatakan, investor Korea itu siap melakukan investasi senilai Rp 1,5 triliun untuk pembangunan PLTMH itu.

Dia menyebutkan, ada 9 titik PLTMH yang akan dibangun di Kerinci. Untuk lokasinya ditentukan setelah turunnya investor ini ke Kerinci pada bulan Maret mendatang.

BACA JUGA: Bangun PLTMH di Kerinci, Pemkab Teken MoU dengan Investor Korea

Pada Maret nanti tim teknis akan melakukan survei ke sejumlah air terjun besar di Kerinci. Setelah itu akan diketahui kapasitas listrik yang bisa dihasilkan, baru akan dilakukan kerjasama dengan PLN.

"Bulan Maret investor ini akan turun ke Kerinci, melihat beberapa titik lokasi yang akan dibangun PLTMH. Semuanya akan dilihat dari tekanan air, karena PLTMH ini berbasis tekanan air, bisa seperti sungai, ataupun air terjun," ujar Zainal Abidin. (dik)


Berita Terkait



add images