iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemerintah Kota Jambi berencana akan menggabungkan beberapa Sekolah Dasar Negeri di Kota Jambi yang kekurangan jumlah siswa.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Jambi, Syaiful Huda mengatakan, merger sekolah ini dilakukan agar tidak ada sekolah yang kekurangan jumlah siswa. Pihaknya masih melakukan kajian sekolah mana saja yang layak untuk dimerger.

Memang responnya beragam, makanya masih kita kaji. Jangan sampai jika sekolah itu ada 60 siswa, 40 senang, 20 siswanya tidak senang, katanya usai rapat hearing di ruang Komisi IV beberapa waktu lalu.

Sementara Kepala Bidang Pendidikan Dasar, Arman mengatakan, Pemkot Jambi rencananya akan mlakukan penggabungan sebanyak 47 sekolah.

Mekanisme merger sekolah ini dilakukan pada sekolah yang jumlah siswanya kurang dari 120 siswa. Sesuai aturan itu tiap kelas ada 20 siswa, maka satu sekolah itu idealnya punya murid 120 siswa, katanya.

Selama ini Sekolah Dasar Negeri di Kota Jambi masih sangat ketinggalan dengan sekolah swasta. Oleh karena itu, dengan adanya merger sekolah ini diharapkan Sekolah Dasar mampu bersaing dengan sekolah yang lain. Nantinya, merger sekolah ini akan melihat sekolah yang berdekatan.

Arman mengatakan jumlah sekolah dasar di Kota Jambi baik negeri maupun swasta berjumlah 447 sekolah, dengan jumlah guru sebanyak 2.770 orang. Yang sudah tersertifikasi sebanyak 1.802 orang, pungkasnya. (hfz)


Berita Terkait



add images