iklan Jalan Purwadi, RT 17, Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo yang ambruk.
Jalan Purwadi, RT 17, Kelurahan Kenali Besar, Kecamatan Alam Barajo yang ambruk.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Terkait bocornya pipa PDAM yang menyebabkan amblasnya jalan hingga berbentuk lubang besar di Jalan dr Purwadi, Lorong Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Jambi, Dirut PDAM Tirta Mayang, Erwin, sebut salah satu penyebabnya karena kondisi lampu yang sering mati.

Dikatakannya usai meninjau lokasi tersebut, salah satu yang menjadi penyebab dikarenakan kondisi lampu yang sering mati. Dengan seperti itu pipa ini akan ada goncangan dan itu rentan akan terjadi gangguan.

"Kalau air tiba-tiba mati tidak normal akan banyak kemungkinan yang terjadi. Bisa airnya keruh, dan pasti terjadi goncangan di pipa itu sendiri.Kemungkinan itu yang menyebabkan bocor," ujarnya kepada awak media.

Erwin juga mengatakan, terlepas dari persoalan mengapa hal ini bisa terjadi, pihaknya akan tetap berusaha untuk melakukan perbaikan dan secepatnya diselesaikan.

"Karena ini termasuk golongan pipa besar. Kita usahakan hingga sore nanti bisa selesai," pungkasnya. (wan)


Berita Terkait



add images