iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI -Menempuh pendidikan di perguruan tinggi saat ini tidak perlu takut lagi kekurangan biaya. Pasalnya, cukup banyak program beasiswa yang ditawarkan pemerintah maupun swasta dengan jumlah anggaran yang bervariasi.

Sepertinya halnya di Institud Agama Islam Negeri (IAIN) STS Jambi misalnya. Terdapat beberapa beasiswa yang diperuntukkan bagi mahasiswa IAIN. Asalkan mampu bersaing, biaya pendidikan pun dalam genggaman.

Wakil Rektor IAIN STS Jambi Bidang Kemahasiswaan Dr Fadillah mengatakana, beberapa beasiswa tersebut antara lain, ada beasiswa mahasiswa berprestasi, bidik misi dan beberapa beasiswa lainnya seperti dari Bank Indonesia. Ada juga dari CSR tetapi berkala seperti dari pegadaian.

Petrochina juga ada, tetapi sangat disayangkan karena mereka tidak melalui lembaga, sebutnya.

IAIN, sebutnya, membutuhkan data mahasiswa yang menerima beasiswa karena mahasiswa yang mendapatkan beasiswa itu bisa dilakukan pembinaan oleh kampus.

Karena mahasiswa yang mendapatkan beasiswa itu harus dibina agar mereka bisa meningkatkan kualitas akademisi mereka, pungkasnya. (nur/uci)


Berita Terkait



add images