iklan Salah seorang JCH asal Jambi dirawat di RS Arab Saudi karena sakit.
Salah seorang JCH asal Jambi dirawat di RS Arab Saudi karena sakit.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Seminggu menjelang puncak ibadah haji di Arafah-Muzdalifah-Mina (Armina), sebanyak 5 JCH asal Jambi masih dirawat.

Mereka berasal dari Kloter 22 sebanyak 2 orang, Kloter 23 sebanyak 1 orang, Kloter 24 sebanyak 1 orang dan Kloter 25 sebanyak 1 orang.

Hal ini diakui TKHI Kloter 22, Dr. Rumiyati bahwa ada dua JCH dirawat atas nama Ahmad Bin Fuad (75) dan Mukhlis Harmain Bin Harmain. Keduanya dirawat dua hari lalu dan dirujuk ke KKHI dan RS.

Pak Ahmad Fuad dirawat di KKHI Makkah karena sesak nafas. Sedangkan pak Mukhlis Harmain dirujuk ke RS karena anemia dan diabetes mellitus, aku Rumiyati saat dihubungi lewat WA, Jumat (25/8).

Hal yang sama juga diakui TKHI Kloter 24, Dr. Armiza bahwa salah seorang JCh dirawat karena sesak nafas. JCH tersebut diakui Armiza memang merahasiakan penyakitnya pada saat pemeriksaa karena takut tidak bisa berangkat karena tidak istitoah.

Tadi malam baru mengaku ke petugas kesehatan bahwa beliau mengkonsumsi obat paket FDC. Secara aturan jamaah tersebut ditunda berangkat sementara, aku Armiza yang merahasiakan nama JCH tersebut saat dihubungi lewat WA.

Kondisi serupa terjadi di Kloter 25 bahwa salah sorang JCH dirujuk RS Arab Saudi atas nama Syahma dari Sarolangun pada Kamis (24/08) kemarin.

Ada satu JCH sakit dan kita rujuk ke RS Arab Saudi karena sakit jantung. Mohon doanya semoga beliau cepat sembuh dan menjelang Armina bisa kembali bersama-sama dengan kita, aku TKHI Kloter 25, Dr. Fachreza saat dihubungi kemarin.

Sedangkan di Kloter 23 hanya 1 JCH yang sedang dirawat di pemondokan setelah pulang dari RSAS. Satu JCH kita sedang kita rawat dan kondisinya sudha mulai membaik. Semoga jelang Armina sudah sehat, harap TKHI Kloter 23, Dr. Dewi. (kta)


Berita Terkait



add images