JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Rabu (6/12), di Aula Lantai III Rektorat UIN Sulthan Thaha Jambi, Prof. Dr. H. Martinis Yamin,M.Pd resmi dikukuhkan sebagai Guru Besar dalam Sidang Senat Terbuka.
Kita selalu berbangga dengan lahirnya guru besar baru di lingkup UIN STS Jambi, dimana saat ini kita memiliki 12 guru besar. Dengan lahirnya para guru besar baru ini diharapkan dapat menambah dorongan untuk kemajuan UIN STS Jambi, jelas Dr. H. Hadri Hasan, MA, Rektor UIN STS Jambi.
Pada acara pengukuhan ini, sebagai pertanggungjawaban ilmiah Prof. Dr. H. Martinus Yamin,M.Pd membawakan pidato dengan judul Kontruktivismme Suatu Pilihan Dalam Pembelajarab.
Pengetahuan bukan gambaran dari dunia kenyataan yang ada tetapi merupakan akibat dari suatu kontruksi atau bentukan kognitif melalui kegiatan seseorang, ungkapnya dalam pidato ilmiah yang dibawakannya.
Ketua Senat UIN STS Jambi, Prof. Dr. H. Adrianus Chatib, SS,M.Hum Jambi mengucapkan selamat dan berharap dengan bertambahnya Guru Besar dapat menjadi kekuatan Sumber Daya Manusia (SDM) di UIN STS Jambi agar bisa memberikan kontribusi yang lebih baik untuk kedepannya.
Saya sampaikan ucapan selamat dan saya tunggu pemikiran pemikiran terbarunya untuk memajukan UIN STS Jambi, selain itu saya harap ini juga menjadi dorongan bagi dosen dosen lainnya untuk meningkatkan jenjang pendidikan yang dimiliki hingga posisi profesor atau guru besar, pungkas Ketua Senat UIN STS Jambi. (uci)