iklan Angin Puting Beliung Hantam Wilayah Gunung 7 Kerinci.
Angin Puting Beliung Hantam Wilayah Gunung 7 Kerinci.

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI - Setelah sebelumnya daerah Kayu Aro, Kabupaten Kerinci, dihantam angin puting beliung. Kali ini, angin puting beliung kembali terjadi di Desa Pengkolan Dua Kecamatan Gunung Tujuh, Kerinci. Akibatnya, rumah warga rusak berat dan rusak ringan.

Informasi yang berhasil dihimpun dari warga, pada hari Minggu (23/09) kemarin, sekira pukul 16.00 Wib, cuaca buruk yakni hujan deras disertai angin melanda wilayah Desa Pengkolan Dua, Kecamatan Gunung Tujuh, Kerinci.

Camat Gunung Tujuh, Nezif Ediyanto, dikonfirmasi membenarkan telah terjadinya angin puting beliung yang menyebabkan beberapa rumah warga rusak parah. "Benar, kejadiannya Sore, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian di perkirakan sebesar Rp. 100.000.000,- (Seratus Juta Rupiah)," bebernya.

Diakuinya, dalam kejadian tersebut terdapat 6 Buah rumah rusak berat, yakni milik Doni Saputra 30 tahun pekerjaan Tani, Atap rumah lepas, Rois Prastio 32 Tahun Pekerjaan Tani, Atap Rumah Lepas, Asminar 47 Tahun Pekerjaan Ibu Rumah Tangga, Atap Rumah lepas, Yusmar 46 Tahun Pekerjaan Tani, Atap Rumah lepas dan Tembok Dapur Rusak, Yaskadri 45 Tahun Pekerjaan Tani, Atap rumah lepas, Katman 43 Tahun Pekerjaan Tani Atap Rumah Lepas. "dan Yaskadri 45 Tahun Pekerjaan Tani, Atap Gudang sayuran lepas," ujarnya.

Dikatakannya, bahwa saat ini warga yang rumahnya rusak berat akibat angin puting beliung memilih menumpang dirumah tetangga. "Untuk yang rusak ringan, kita masih melakukan pendataan. Kejadian ini, juga telah kita laporkan ke Pemkab Kerinci dan juga melaporkan langsung ke Bupati Kerinci melalui WA," tandasnya.(adi)


Berita Terkait



add images