iklan Seorang Janda di Tebo Terkena Tumor Payudara.
Seorang Janda di Tebo Terkena Tumor Payudara.

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO - Siti Rafiah (38) warga RT.06 Dusun Pangkal Bloteng, Desa Teluk Renda Ulu, Kecamatan Tebo Ilir, Kab. Tebo, terpaksa harus menahan sakit setiap hari di rumahnya. Pasalnya, penyakit kangker payudara yang dideritanya terus terus memburuk.

Penyakit Kangker tersebut sudah lebih dari 1 tahun diderita wanita yang berstatus janda ini. Bahkan penyakit yang dideritanya itu saat ini semakin parah dan payudaranya sudah mulai membusuk. Namun untuk berobat, pihak keluarga tidak lagi mampu membiayainya sehingga dirinya harus terkapar di rumah dengan penyakit kangker yang sudah stadium tiga.

Salah satu pihak keluarga, Leni mengaku bahwa adik iparnya tersebut sudah mengidap penyakit ini sudah satu tahun lebih.

"Kalau penyakitnya sudah lebih dari satu tahun, cuma mulai parahnya baru 3 bulan belakangan ini," ujar Leni, Kamis (11/10).

Leni berharap, kepada para donatur bersedia membantu untuk pengobatan adik iparnya ini. Pasalnya, pihak keluarga tidak punya biaya untuk berobat kerumah sakit.

"Sebelumnya sudah pernah di bawa ke Puskesmas namun tak kunjung sembuh, dan selebihnya cuma berobat kampung. Kami sangat membutuhkan bantuan," Tutup Leni. (bjg)


Berita Terkait



add images