iklan Ilustrasi. Foto : Net
Ilustrasi. Foto : Net

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemilik Hawai Karaoke, Acai, masih menjalani pemeriksaan di Mapolda Jambi. Penyidik Direktorat Reserse Narkoba Polda Jambi masih mengembangkan kasus ini.

Dimana, anggota tengah memburu pemasok sabu ke Acai. Pemasok itu seorang Ladies Club berinisial C. Termasuk dari jaringan ini.

Kasubdit I Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi, AKBP Marudud Tambunan, membenarkan hal ini. Kata Dia, saat ini masih dalam pendalaman.

"Sekarang masih dalam pemeriksaan. Masih didalami," ujar AKBP Marudud Tambunan, Rabu (20/11).

Dari hasil penyelidikan terhadap Acai, sambungnya, kamar Acai tersebut diduga kerap digunakan untuk pesta sabu yang dikukan bersama dengan LC berinisial C itu.

"Ada 7 bong yang kita amankan. Diduga keduanya sering pesta disitu. Bisa lebih dari mereka berdua," jelasnya.

Diketahui, penangkapan bermula saat petugas kepolisian yang melaksanakan Operasi Pekat menyisir sejumlah ruangan yang berada di tempat hiburan malam milik Acai. Petugas kemudian mencurigai salah satu ruangan yang berada di lantai dua. Namun di ruangan tersebut petugas tidak menemukan apapun.

Di ruangan tersebut petugas melihat jendela penghubung di ruangan terbuka. Petugas lantas  bergegas mencari jalan menuju ruangan yang ternyata menuju ke kamar milik Acai.

Setelah pintu kamar dibuka oleh Acai petugas lantas melakukan penggeledahan. Hasilnya, petugas menemukam senjata api beserta amunisinya. Selain itu, juga ditemukan diduga narkotika jenis sabu-sabu serta alat hisapnya. (pds)


Berita Terkait



add images