iklan Ilustrasi. Foto : Net
Ilustrasi. Foto : Net

JAMBIUPDATE.CO, MUARATEBO - Walupun jumlah personil Satpol PP Tebo saat ini masih terbilang kurang, namun karena kurangnya anggaran maka Satpol PP Tebo memastikan tidak akan melakukan penambahan personil pada tahun depan.

Hal tersebut disampaikan Kepala Satpol PP Tebo, Taufik Khaldy. Kata Dia, tahun 2019 mendatang tidak ada penambahan personil untuk Satpol PP Tebo. "Kalau untuk penambahan personil, tahun depan tidak ada," ujar Taufik.

Walaupun demikian, katanya, pihaknya tetap akan melakukan evaluasi terhadap kinerja para personil Satpol PP Tebo. Jika dalam evaluasi terdapat anggota yang dinilai kinerjanya kurang baik, maka pihaknya akan mengganti personil tersebut dengan yang baru.

"Kalau penambahannya jelas tidak ada, namun nanti kita evaluasi, kalau ada yang kurang bagus akan kita sisip," jelas Taufik Khaldy.

Saat ini jumlah anggota Satpol PP sebanyak 162 orang peronil. Dari jumlah tersebut, hanya 42 orang personil yang berstatus PNS. Dilihat dari jumlah penduduk dan luasan wilayah Kabupaten Tebo, jumlah personil tersebut masih sangat kekurang. (bjg)


Berita Terkait



add images