iklan Salah satu korban Keributan antar warga Desa Simpang Parit dan Desa Baru.
Salah satu korban Keributan antar warga Desa Simpang Parit dan Desa Baru.

JAMBIUPDATE.CO, MERANGIN - Keributan antar warga Desa Simpang Parit dan Desa Baru Air Batu terjadi akibat saling ejek ketika menyaksikan pertandingan sepak bola di Desa Guguk, Kecamatan Renah Pembarap pada Sabtu (05/01/2019).

Kejadian yang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB ini mengakibatkan dua orang warga Desa Simpang Parit mengalami luka-luka dan satu unit sepeda motor warga Desa Air Batu hangus dibakar warga.

Berdasarkan informasi kejadian bermula pada saat warga kedua Desa yaitu warga Desa Simpang Parit dan warga Desa Baru Air Batu menyaksikan pertandingan sepak bola di Desa Guguk dan terjadilah saling ejek dan gesekan.

Setelah pertandingan usai dan warga membubarkan diri, rupanya pemuda Desa Baru Air Batu menunggu warga dari Desa Simpang Parit yang akan melintas di persimpangan jalan Desa Guguk.

Setelah warga Desa Simpang Parit melintas dilakukanlah penyerangan oleh warga Desa Baru Air Batu yang mengakibatkan dua orang bernama Mardawin dan Arbain mengalami luka-luka.

Beberapa menit berselang satu unit kendaraan dari warga Desa Baru Air Batu dibakar oleh orang yang tidak dikenal, tidak beberapa lama aparat dari Kepolisian dan TNI datang untuk menenangkan situasi.

Kapolsek Sungai Manau, IPTU Nixon Bakara, yang dikonfirmasi mengatakan keributan terjadi setelah adanya saling ejek di pertandingan sepak bola antar Desa dan untuk korban sudah dibawa ke RSUD Kol Abundjani Bangko.

"Korban sudah dibawa ke rumah sakit Abundjani Bangko, untuk sepeda motor sudah kita amankan sementara warga kedua Desa sudah kita tenangkan," ujar Kapolsek Sungai Manau IPTU Nixon Bakara. (wwn)


Berita Terkait



add images