iklan Edi Purwanto Bersama Ribuan Relawan Milenial dan Perempuan Lintas Etnis Kampanyekan Jokowi-Maaruf. Foto : Ist
Edi Purwanto Bersama Ribuan Relawan Milenial dan Perempuan Lintas Etnis Kampanyekan Jokowi-Maaruf. Foto : Ist

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi, Edi Purwanto kembali menemui mengkampanye Pasangan Capres 01 Jokowi-Maaruf di Kota Jambi.

Kali Ini Sekretaris Tim Kampanye Daerah (TKD) Provinsi Jambi menggelar silaturahmi dengan Relawan Milenial Dan Perempuan Lintas Etnis pada Rabu (20/3). Acara yang digelar di Perumahan News Castle ini dihadiri ribuan orang.

Dalam orasinya, Edi menyampaikan jika dalam siklus kehidupan ini dimulai dari kandungan, Lahiran, Balita, Sekolah hingga kuliah, Kerja, Menikah, Hari tua. Dari tahapan demi tahapan sudah harus mendapat perhatian khusus dan pemerintah harus mengintervensi tumbuh kembang bayi sampai hari tua.

Menurutnya, Presiden Jokowi sudah membuat kebijakan untuk memastikan setiap tahapan ini. Salah satunya telah menerbitkan kartu sembako murah bagi keluarga yang tidak mampu supaya tumbuh kembang bayi dapat optimal.

"Setelah sekolah ada KIP yang sudah disediakan bagi rakyat yang kurang mampu termasuk KIP kuliah supaya anak-anak tidak mampu bisa kuliah," katanya.

Setelah kuliah pemerintah menyediakan Balai Latihan kerja (BLK) bagi anak-anak muda yang mau kerja dan selama pelatihan dan lagi proses mencari kerja pemerintah akan memberikan insentif sampai mereka kerja.

Ia juga mengajak masyarakat relawan Relawan Milenial Dan Perempuan Lintas Etnis untuk terus door to door mengkampanyekan Jokowi-Maruf. "Jika ada berita hoax yang sengaja disebarkan, mari kita lawan bersama," tukasnya. (*/wan)


Berita Terkait



add images