iklan Aktivitas Gunung Kerinci beberapa waktu lalu.
Aktivitas Gunung Kerinci beberapa waktu lalu.

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI - Kepala Bidang (Kabid) Mitigasi Gunung Api (MGA) Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG), Hendra Gunawan, mengatakan, berdasarkan laporan pengamatan dari KESDM, Badan Geologi, PVMBG Pos Pengamatan Gunung api Kerinci pada Selasa (19/03) lalu, dipuncak Gunung Kerinci cuaca cerah, mendung, dan hujan.

Angin bertiup lemah hingga sedang ke arah timur laut, dengan suhu udara 21-24 °C, kelembaban udara 60-70 %, dan tekanan udara 0-0 mmHg.

Sehingga kata Hendra, kondisi gunung jelas hingga kabut 0-I. Asap kawah bertekanan kuat teramati berwarna putih dan kelabu, dengan intensitas tebal dan tinggi 60-70 m di atas puncak kawah. "Sementara untuk kegempaan dengan hembusan berjumlah 78, Amplitudo : 0.5-5 mm, dan Durasi : 10-25 detik," bebernya.

Untuk itu, mereka merekomendasikan agar masyarakat disekitar Gunung api Kerinci dan pengunjung/wisatawan, untuk tidak diperbolehkan mendaki di seputaran kawah yang ada dipuncak Gunung api Kerinci di dalam radius 3 km dari kawah aktif. "Masyarakat dilarang beraktifitas didalam radius bahaya/KRB III," tegasnya.

BACA JUGA: Aktivitas Warga di Kaki Gunung Kerinci Masih Normal

Selain itu, sambung Hendra, sebaiknya jalur penerbangan disekitar Gunung api kerinci dihindari. "Karena, sewaktu-waktu masih memiliki potensi letusan abu dengan ketinggian yang dapat mengganggu jalur penerbangan," pungkasnya. (adi)


Berita Terkait



add images