iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, MAROS  Sejumlah bahan pokok mulai mengalami kenaikan menjelang bulan suci Ramadan.

Seperti bawang merah, bawang putih, daging ayam, dan cabai misalnya. Kenaikan jelang ramadan ini cukup signifikan.

Kepala Dinas Koperasi, UKM, dan Perdagangan (Kopumdag), Frans Johan, mengatakan, pihaknya tiap waktu melakukan pemantauan harga di pasar tradisional.

Salah satu yang menjadi pantauan timnya yakni Pasar Butta Salewangang Maros (BSM).

Hasil pantau tim kami itu memang beberapa bahan pokok mengalami kenaikan dibanding mingg lalu. Jadi perbandingan harga minggu lalu dengan hari ini dihari yang sama itu ada kenaikan beberapa harga bahan pokok. Seperti daging ayam boiler dari harga Rp21 ribu menjadi Rp25 ribu. Kenaikannya sekitar Rp4000 jelasnya

Tidak hanya daging ayam, kata ria, harga cabai merah keriting juga mengalami kenaikan Rp10 ribu. Dari harga Rp15 ribu naik menjadi Rp25 ribu.

Sedangkan bawang merah naik Rp5000 dari Rp30 ribu menjadi Rp35 ribu per kilogram.

Kalau bawang putih dari harga Rp30 ribu naik menjadi Rp40 ribu per kilo gram, semutnya.

Menyoal upaya Disperindag Maros menangani terjadinya kenaikan harga bahan pokok, dia mengaku akan berkoordinasi dengan Bulog.

Kalau ada harga yang naik maka kita akan koordinasi dengan bulog, katanya.

Dia juga menambahkan untuk stok bahan pokok jelang ramadan saat ini masih aman.

Sedangkan seorang pedagang Pasar Buttsalewangang Maros, Ismail mengakui adanya kenaikan harga bahan pokok selama sepekan ini. (rin)


Sumber: www.fajar.co.id

Berita Terkait



add images