iklan Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi.
Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - kebakaran hebat yang menghaguskan 62 rumah di pangkalan duri, kecamatan Mendahara, Kabupaten Tanjung Timur, membuat 192 jiwa kehilangan tempat tingggal, dikarenakan semua bangunan rumah rata dengan tanah, akibat di lalap si jago merah pada Kamis (9/5) malam.

Api baru dapat dipadamkan sekitar Pukul 01.00 namun, mengingat luas dan banyaknya rumah yang terbakar, bara api masih memerah hingga pukul 05.00 WIB.

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Pol Kuswahyudi Tresnadi memastikan team laboratorium forensik (Labfor) Polda Sumatera Selatan (Sumsel) akan di terjunkan untuk mencari penyebab utama kebakaran tersebut.

"Ya team labfor pasti turun la, itu kebakaran Sangat besar, jadi tidak mungkin tidak turun" katanya saat di hubungi via telepon seluler Sabtu (11/5) Malam.

Terkait atas pertimbangan apa team labfor di terjun ke lokasi kebakaran, dia menjelaskan jika kejadian yang sifatnya genting dan tidak bisa di selesaikan dengan fasilitas yang ada itu bisa di jadikan salah satu pertimbangan.

Dirinya menambahkan jika team labfor yang di turunkan nantinya bukanlah permintaan dari Polda Jambi, melainkan dimana tempat kejadian perkaralah yang memintanya, dalam kejadian ini jajaran Polres Tanjung Jabung timur.

"Ya minta bantuan team labfor ikut membantu, ya polres Tanjung Jabung Timur, bukan dari Polda Jambi, dalam hal ini Polda hanya sebagai perantara saja, yang pegangan data akuratkan Polres, Nanti Kalau team benar benar turun, biasanya menghubungi pihak Polda terlebih dahulu" katanya. (Cr3)


Berita Terkait



add images