iklan Gubernur Jambi Fachrori Umar saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak)
Gubernur Jambi Fachrori Umar saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak)

JAMBIUPDATE.CO,JAMBI - Gubernur Jambi Fachrori Umar merasa kecewa saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ke Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Diskepora) Provinsi Jambi. Sebab, Kepala Diskepora Wahyudin tidak langsung menyambut kedatangan dirinya Senin (10/6).

Hanya staf penjaga resepsionis yang menyambut kedatangan Fachrori Umar. Saat ditanya keberadaan Kepala Dinas, pegawai tersebut menyampaikan masih ada di dalam ruangannya.
"Masih ada di dalam ruangan pak," ujarnya.

Merasa tidak dihargai dengan kedatangannya, Fachrori beserta rombongan langsung pulang.

"Kalo adakan (Kepala Dinas) seharusnya disambut, bukannya bilang ada tapi orang tidak ada, saya tidak senang seperti ini, ayo pulang pulang," ucap Fachrori dengan nada tegas.

Dari pantauan media daring ini di lokasi, Gubernur Jambi melakukan Sidak di tiga Dinas, Dinas pertama di Dinas Pendidikan Provinsi Jambi, kedua Dinas Pemberdayaan Perempuan Provinsi Jambi, dan ketiga di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jambi.

Pada Sidak di Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Gubernur Jambi tidak ada menemukan permasalahan yang menonjol, dan di Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk, Gubernur Jambi marah karena ada satu ruangan digunakan untuk merokok. (aba)


Berita Terkait



add images