iklan Hujan Es Terjang Desa Pentagen Kerinci. Foto : Ist
Hujan Es Terjang Desa Pentagen Kerinci. Foto : Ist

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI- Hujan es beserta angin kencang melanda Kabupaten Kerinci, Selasa (9/7). Kali ini, terjadi di desa Pendung Talang Genting (Pentagen), Kecamatan Danau Kerinci.

Menurut keterangan warga, hujan es beserta angin kencang ini terjadi sekitar pukul 15.00 Wib, yang mengakibatkan satu rumah milik warga ambruk.

Rudi Hartono, salah seorang warga Pentagen dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Dia mengatakan, peristiwa langka ini terjadi sekitar 10 menit sampai dengan 15 menit.

"Hujan es ini baru pertama terjadi di Pentagen, peristiwa ini membuat satu unit rumah warga ambruk," katanya.

Menurut Rudi, awal mula hujan datang dari Bukit Siru yang berada di hutan Pentagen, saat hujan masyarakat terkejut dengan suara hujan yang begitu keras.

"Atas kejadian tersebut membuat masyarakat berhamburan keluar rumah melihat butiran es yang berjatuhan di depan rumah yang berserakan dijalankan dan halaman rumah warga," jelasnya.

Hanya saja sejauh ini, pihak BMKG Kerinci belum berhasil dimintai keterangan terkait kejadian hujan es yang melanda wilayah Desa Pentangen Kerinci. Pasalnya Kepala BMKG Kerinci, Jon Haides, ketika beberapa kali dikonfirmasi via telfon belum ada jawaban. (adi)


Berita Terkait



add images