iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, MUAROJAMBI-Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) di Muarojambi mulai merangkak naik dari angka normal, dimana saat ini ISPU berada di angka 77 Mg/L.

Angka ini didapat dari Dinas Lingkungan Hidup Muarojambi per hari Minggu (18/8) lalu, angka ini dikategorikan masuk dalam level waspada. "ISPU pada Minggu tercatat di angka 77mg/l. Ini masih level awas atau waspada," kata Firmansyah Kadis LH Muarojambi.

Meski ISPU naik, namun Pemerintah Kabupaten Muarojambi belum berencana meliburkan sekolah. "Sampai saat ini proses belajar mengajar masih berjalan normal dan sekolah belum diliburkan," ungkap Bupati Muarojambi Masnah Busro, Sabtu, (17/8).

Diakui Bupati, persoalan kabut asap ini menjadi persoalan bersama. Kabut asap yang terjadi bukan semata akibat karhutla yang terjadi di Muarojambi. Namun juga Muarojambi menerima kiriman asap dari Provinsi tetangga. Kepada pelajar yang ada di Muarojambi, Masnah berpesan untuk mengurangi kegiatan di luar rumah. "Apabila keluar rumah jangan lupa selalu gunakan masker sebagai antisipasi serta pencegahan penyakit yang dibawa kabut asap ini," kata Masnah. (era)


Berita Terkait



add images