iklan Kandidat calon Gubernur Jambi, Ramli Taha resmi mendaftar di partai Gerindra, Jum'at (1/11).
Kandidat calon Gubernur Jambi, Ramli Taha resmi mendaftar di partai Gerindra, Jum'at (1/11). (Faizarman / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Kandidat calon Gubernur Jambi, Ramli Taha resmi mendaftar di partai Gerindra, Jum'at (1/11). Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Jambi ini datang bersama rombongan dengan menggunakan kostum putih, khas partai Prabowo Subianto.

Kedatangan Presiden Himpunan Keluarga Kerinci Indoensia (HKKI) ini disambut langsung Ketua DPD Gerindra Jambi, Sutan Adil Hendra (SAH) dan para kader. Ia juga di kalungi bunga sebagai tanda penghormatan untuk para tamu yang berkunjung.

Ramli Taha mengucapkan terimakasih atas penyambutan yang dilakukan Gerindra. Karena telah disambut dengan baik dari proses pengambilan dan pengembalian formulir.

"Terimakasih atas penyambutannya. Semoga ini menjadi semangat kita untuk bisa bersama membangun Jambi kedeoab," ujarnya.

Ramli Taha juga berkesempatan untuk menyampaikan visi dan misinya di hadapan pengurus dan kader Gerindra. Salah satu yang menjadi sorotannya yakni persoalan ekonomi, kesehatan kemiskinan dan pertanian.

"Visi dan Misi ini merupakan hasil pemikiran saya. Ini berangkat dari melihat beberapa persolan di Jambi yang harus di selesaikan," ucapnya.

Disamping itu, dirinya juga ingin menghadirkan birokrasi yang bersih dengan mengikuti perkembangan teknologi. Juga tidak ketinggalan persoalan lingkungan yang akhir-akhir ini menjadi isu global.

"Ini hanya sebagian kecil saja. Tapi yang terpenting adalah bagaimana visi misi ini menjadikan Jambi adil dan makmur," tukasnya. (aiz)


Berita Terkait



add images